Sambal Bawang
Sambal bawang adalah sambal yang menggunakan bawang sebagai campuran cabai. Sambal bawang memiliki berbagai macam jenis, ada yang hanya menggunakan bawang merah saja dan cabai atau ada yang menggunakan bawang merah dan putih serta cabai.
Sambal Goreng Kentang Hati
Kentang memiliki sifat yang mampu meresap rasa dengan sempurna. Kentang yang telah digoreng dimasak dengan bumbu sambal yang pedas dan ati goreng yang gurih, menjadikan menu ini memiliki cita rasa yang sangat nikmat. Biasanya dihidangkan saat lebaran bersama opor ayam dan ketupat.
Sambal Matah
Sambal matah adalah salah satu sambal khas Indonesia yang berasal dari Bali. Sambal ini tidak mengalami proses masak dengan api. Hanya iris-mengiris semua bahan lalu campur dan beri sedikit minyak kelapa serta di bumbui dengan sedikit garam dan di beri perasan jeruk nipis.
Sambal Mangga
Sambal Mangga adalah salah satu jenis sambal yang berbahan dasar mangga muda, cabai dan terasi. Dalam proses pengolahanya, mangga muda diserut menjadi tipis atau seperti bentuk korek api, kemudian dicampurkan pada sambal. Sambal ini memiliki rasa yang unik, karena selain pedas, sambal ini memiliki rasa asam segar yang dihasilkan dari buah mangga muda. Sambal ini sangat cocok bila disajikan sebagai pelengkap dari masakan laut.
Sambal Ebi
Nusantara tentunya laut dong! Kita juga punya sambal yang terbuat dari ebi yang melimpah di lautan. Ebi adalah salah satu jenis udang kecil dan bertekstur halus yang telah dikeringkan.
Sambal Terasi
Untuk masyarakat Sunda, Sambal Terasi menjadi salah satu sambal yang wajib ada di atas meja makan. Biasanya sambal terasi di makan dengan lauk sehari-hari dan pastinya lalapan. Rasa khas dari terasi membuat membuat rasa nagih dan membuat nafsu makan terus bertambah.
Sambal Bajak
Konon katanya sambal bajak berasal dari para istri pembajak sawah di Jawa Barat pada zaman dahulu yang membuatkan bekal untuk suaminya yang pergi membajak sawah dan diberikan sambal untuk menambah nafsu makan.
Sambal Rujak
Sambal rujak buah adalah salah satu sambal yang digunakan sebagai pendamping untuk mengkonsumsi rujak buah. Sambal rujak buah berbahan dasar kacang goreng yang ditumbuk halus dengan diberi tambahan gula merah dan asam jawa. Penggunaan cabai rawit pada sambal rujak buah ini bervariasi tergantung selera. Terkadang ada yang menjadikan rasanya menjadi sangat pedas untuk menambah nafsu makan dan menyegarkan pikiran.
Sambal Nanas
Sambal dari Kalimantan Timur ini berbahan dasar nanas, cabai, bawang dan terasi. Komposisi ini membuatnya memiliki cita rasa pedas asam. Kemudian teksturnya yang lembut dan renyah membuat sambal ini biasa dihidangkan bersama dengan ikan bakar atau ikan goreng untuk pembangkit selera makan.
Sambal Ganja
#YummyResepDasar Sambal Ganja - Temukan resep-resep menarik lainnya hanya di: Instagram: @Yummy.IDN Facebook: Yummy Indonesia
Sambal Petai
Banyak yang suka protes sama aroma pete? Tapi perpaduan antara sambal dan petai bisa jadi kenikmatan yang tersendiri yang bikin nagih dan membuat kita ngga bisa berenti makan. Samping itu ternyata pete itu bisa ngurangin resiko stroke dan darah tinggi loh.
Bakso Goreng Sambal Matah
If you crave for meatball yet you don't feel like having a regular soupy one, and also want some spicy and savoury things, Let's try our newest recipe, Fried Meatball with Sambal Matah! The taste of Balinese authentic chilli of the sambal matah is not only great for the grilled fish, but also an ultimate match combined with the fried meatball. The crispiness and tastiness of the fried meatball and the spicy-yet-refreshing of sambal matah will definitely keep you awake. Let's Try!
Terong Pete Balado
Terong Pete Balado adalah sebuah masakan yang berasal dari sayuran terong ungu yang diberi cabai sebagai bumbunya dan memiliki cita rasa yang unik karena adanya kombinasi dari buah petai yang mempunyai rasa yang sangat khas.
Sambal Colo-Colo
Sambal Colo-colo adalah sambal khas Maluku. Biasanya sambal ini disantap dengan ikan bakar oleh masyarakat Ambon. Keunikan dari makan sambal ini adalah dimakan dengan cara diminum.
Sambal Chiu Chow
4,614 Likes, 24 Comments - Yummy by IDN Media (@yummy.idn) on Instagram: “#YummyResepDasar Sambal Chiu Chow Jangan lupa share video ini dan follow @Yummy.IDN @IDNTimes.Video…”
Sambal Pencit
6,303 Likes, 45 Comments - Yummy Indonesia (@yummy.idn) on Instagram: “Sambal Pencit | Yummy Jangan lupa share video ini dan follow @Yummy.IDN @IDNTimes.Video - Bahan: 15…”